monzi2807232

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Pengadilan Agama Bangkinang melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pelaksanaan Zona Integritas. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jum'at, tanggal 28 Juli 2023, pukul 15.00 WIB hingga selesai. Kegiatan Monev di laksanakan di Ruang Sidang Utama Abu Bakar Ash Shiddiq Lantai I. Rapat dihadiri oleh seluruh anggota Tim Zona Integritas PA Bangkinang.

Kegiatan Monev dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Bangkinang, YM Nongliasma, S.Ag., M.H., dan didampingi oleh Ketua Tim Kerja Zona Integritas PA Bangkinang (Dr. Hasan Nul Hakim, S.H.I., M.A.).

monzi2807232

Disampaikan oleh Ketua PA Bangkinang, Pembangunan Zona Integritas merupakan sebagai upaya pencegahan korupsi secara konkrit dan terpadu di wilayah Pengadilan Agama. Kita semua harus berkomitmen siap menjaga integritas sebagai aparatur pemerintah dan menghindari hal-hal yang mengarah kepada perbuatan korupsi dan kita telah berjanji untuk menciptakan kondisi birokrasi yang bersih dan berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Terkait dengan Pelaksanaan Pembangunan ZI di PA Bangkinang ini disampaikan oleh beliau untuk mempersiapkan segala segala sesuatunya terkait dengan Pembangunan ZI di PA Bangkinang sesuai dengan Tim ZI yang telah dibentuk dan diterbitkan SK nya.

Disisi lain disampaikan oleh ketua ZI PA Bangkinang ( Dr. Hasan Nul Hakim, S.H.I., M.A.), bahwasannya nanti akan dilaksanakan rapat/briefing tertutup untuk penanggung jawab masing-masing Area ZI, disampaikan juga oleh beliau pembangunan Zona Integritas ini hanya tinggal menjadi angan-angan jika tidak ada kemauan, kerja keras, kerja sama dan konsistensi dari setiap elemen dari mulai yang terkecil sekalipun yang ada di PA Bangkinang untuk melaksanakannya. Serta mengingatkan pentingnya komitmen dari seluruh elemen internal maupun eksternal dalam mewujudkan WBK/WBBM di PA Bangkinang imbuhnya. Tetap semangat kita semua pasti bisa dan siap untuk mengikuti Penilaian Pembangunan Zona Integritas serta berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Wilayah Bebas Korupsi di tahun 2024 nanti.

monzi2807233

Strategi mencapai kesempurnaan, monitoring untuk mempertahanan prestasi kita contohnya prestasi SIPP, untuk karier dan yang lainnya. Pembangunan ZI dapat kita capai dengan prestasi, peningkatan sarana dan prasarana. Jika kita masih belum ada kemajuan yang lebih baik, maka kita tidak dapat berkembang. Untuk tim kerja diperbaharui yang sudah ada kita perbaharui untuk mencapai kesungguhan / komitmen dan integritas kita semoga niat yang tulus menjadikan ibadah ada imbalan dan keberkahan bagi keluarga kita. (ES/TimITPaBkn)