Pekanbaru||www.pta-pekanbaru.go.id

Rabu 4 Desember 2024, dilaksanakan Bimbingan Teknis Barang Milik Negara (BMN) yang diikuti oleh 3 (tiga) Lingkungan Peradilan se-wilayah Korwil Riau. Kegiatan ini dilaksanakaan secara hybrid, dimana ada peserta yang mengikuti kegiatan secara tatap muka langsung yang dilaksanakan di Aula PTA Pekanbaru dan mengikuti secara daring.

Dalam laporan dari Ketua Pantia, Sekretaris PTA Pekanbaru Mukti Ali, S.Ag., M.H menyampaikan bahwa kegiatan in sangat penting dalam rangka meningkatkan pemahaman dalam mengelola BMN. Diantaranya pendalaman terkait prosedur dan mekanisme pengelolaan BMN. Peserta dibagi menjadi 2 (dua) kelompok yakni peserta offline yang hadir langsung dalam ruangan Aula PTA Pekanbaru yang diikuti oleh PTA Pekanbaru, PT Riau, PA Pekanbaru, PN Pekanbaru dan PTUN Pekanbaru. Dan peserta online yang mengikuti secara zoom meeting yang terdiri dari PN dan PA yang berada di luar kota Pekanbaru dalam wilayah provinsi Riau. Narasumber yang memberikan materi didatangkan langsung dari KPKNL Pekanbaru yang akan memberikan wawasan dan pengetahuan terkait pengelolaan BMN.

Pelaksanaan Bimtek dibuka secara langsung oleh Ketua PTA Pekanbaru Dr. H. Zulkifli Yus, M.H. Dalam sambutannya beliau menyampaikan terimakasih kepada narasumber yang telah hadir dalam acara ini untuk memberikan materi mengenai pengelolaan BMN. Beliau berpesan kepada seluruh peserta agar memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Semoga Bimtek ini dapat dilaksanakan dan memberikan hasil yang optimal untuk meningkatkan pemahaman mengenai BMN, sehingga pengelolaan BMN dapat terlaksana dengan lebih baik.

Setelah Bimtek dibuka secara resmi, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber dari KPKNL. Setelah mengikuti bimtek ini seluruh peserta  mendapatkan tambahan pengetahuan mengani aturan yang berlaku dalam pengelolaan BMN dan dapat meningkatkan kualitas pengelolaan BMN di satker masing-masing.